Saya kembali lagi. Kali ini di Dapurnya Mba Asri. Ehem.. Dan hari ini yang akan dibikin disini adalah Rainbow Crunchies.
Bahan :
Coklat putih (takarannya disesuaikan)
Toping rainbow
Koko krunch
Alat :
Panci
Sendok
Solet
Piring
Cara Membuat :
- Panaskan cokelat putih dengan cara di tim hingga menjadi cair pada panci
- Susun Coco Crunch pada piring, isinya bebas sesuai selera, bisa 4-6 buah
- Siram Coco Crunch yang ada di piring dengan cokelat putih cair panas. Cara menyiramnya, memakai sendok.
- Taburi dengan toping rainbow.
Camilan sudah siap untuk disajikan :)
Selamat mencoba dan selamat menikmati :)
nggak sampe 5 menit sudah ludes nih hehehe
ReplyDeletehehe.. ngga juga sih, mba.. ini karena coklatnya kemanisan, jadinya makannya dikit2.. hehehe
Delete