31 March 2016

Tips Merawat Wajah ala Manda | Guest Post

 
 
 
Hola..

Hujannya kemarin bikin dag dig dug yaa.. Gimana dengan tempat kalian? Aman-aman aja kan? Tetap jaga kesehatan yaa.. Oh ya, terima kasih untuk semua komentar, share kawan My Scrap Book di rubrik Guest Post minggu lalu. Kali kelima, di blog My Scrap Book ada Manda. Oke, apa sih yang bakalan dibahas sama Manda? Intip yuk..
Halo semua, ketemu lagi dengan manda di blognya asri ya. Seneng banget jadi guess writer, cie bahasanya pakai bahasa inggris dong biar keren. Sesuai dengan permintaan empunya blog, postingan saya kali ini tentang tema tips cantik saat bertamasya. Bagi yang pernah  mampir ke rumah maya saya di www.tamasyaku.com dan www.ceritamanda.com, di situ banyak terdapat foto-foto saya saat menghabiskan waktu di luar rumah.

Baiklah, sebelum kemalaman sampai tujuan, kita mulai yuk mengintip tips merawat wajah saat bepergian ala tamasyaku. Nah, sebagai seorang independent Director Oriflame, tentunya Manda mempunyai banyak alat pembersih *bukan pembersih dapur atau pembersih kamar mandi lho ya*. Alat pembersih muka sebenarnya banyak sekali pilihannya, mau pakai tissue muka atau cleansing. Keduanya akan dipakai dalam tips cantik ini. Kalau pakai cleanser otomatis membersihkannya butuh menggunakan kapas. Kalau tissue wajah cukup diusapkan ke seluruh bagian muka dan cling muka audah bersih, bekas make up dan debu terangkat.

Baca juga yaa.. (Sosok Humble di Balik Nama Manda) 

Semalas-malasnya kita, menjaga kulit bagian wajah adalah sesuatu yg penting dilakukan, karena wajah adalah bagian tubuh yang membuat orang lain mengenali kita. Selain itu,wajah juga merupakan bagian kulit yg masuk ke dalam sensitive area. Coba rasakan kulit tangan dengan kulit wajah, lebih tipis kulit wajah kan?

Minimal 3 hari sekali yuk bersihkan wajah dari sisa make up atau kotoran yang menempel di wajah, yanv tidak hilang hanya dengan membasuhnya dengan air. Lalu bagaimana kalau pas mandi sudah memakai face wash? Ya, itu sama saja masuk ke dalam variant pembersih muka.
Silahkan dilanjut dengan face washnya jika memang sudah cocok dan tidak menimbulkan efek kering atau jerawat pada wajah. Pilih variant dari kosmetik yang disediakan sesuai dengan jenis kulit, agar kosmetik yang dipakai dengan kulit kita bisa berdamai.

Nah dari ulasan di atas, teman-teman bisa memilih mana yang paling fleksible dibawa saat tamasya atau bepergian. Mungkin beberapa pengalaman manda bisa dijadikan referensi saat memilih membawa pembersih ya.

1. Cleanser, dibawa ketika bepergian yang memungkinkan bisa nyaman membawa perkakas kapas dan toner. Kalau kita bawa cleanser pastikan jg lengkap dengan tonernya. Cocok dipakai saat travelling di daerah yang membuat kulit kering.

2. Tissue wajah, dibawa ketika bepergian dengan barang bawaan yang seminimal mungkin.  bepergian di tempat yang sulit mendapatkan air, misalnya sedang camping, sedang di perjalanan lama, atau di daerah yang airnya payau dan tidak baik untuk kulit.

3. Face wash. Beberapa jenis kulit yang kering,  tidak dianjurkan untuk memilih pembersih wajah jenis ini, karena efeknya kalau di kulit manda akan terasa kering dan bersisik jika menggunakan facewash yang berbuih. Kulit muka terasa kencang dan perih ketika mau senyum setelah mengeringkan muka, adalah salah satu indikasi kita tidak cocok menggunakan facewash. Jangan gunakan facewash ketika bepergian ke daerah yang dingin ya.

Sudah mengenali jenis pembersih seperti apa yang akan dibawa saat bepergian atau tamasya. Sekian tips merawat wajah dari manda ya, semoga bermanfaat! Ditunggu main ke rumah maya saya.
 ***

Gimana dengan artikel yang ditulis oleh Manda di Guest Post kali ini? Seru kan yaa? Jadi, tambah semangat ngeblog kan yaa? Terima kasih, Manda, untuk waktunya, dan sharingnya. Don't go anywhere, tetap stay tune yaaa di blog My Scrap Book.

Buat kalian yang ingin mengisi rubrik Guest Post bisa lhooo.. Tinggalkan saja alamat email kalian atau kalian bisa email aku langsung. Semoga dengan adanya postingan ini bisa menambah pertemanan, keakraban, pengetahuan di antara teman-teman semua.
 
***
 
Tentang Manda :
 
Kamu bisa menemui kesehariannya di Twitter | Blog Manda | Blog Tamasya
5 comments on "Tips Merawat Wajah ala Manda | Guest Post"
  1. Seneng jadi guest writer di blognya asri... Makasih dan sukses selalu ya princess... Hugs, manda

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sankyu, Manda.. jangan kapok2 yaaa.. Peyuk, manda :)

      Delete
  2. Nanda seneng banget jalan2 plus icip2 makanan. Suka jadi referensi aku

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, mak Ika, Manda seneng jalan2, dan selalu jd referensi aku juga.. Dan terkadang suka bikin mupeng hihi.. Mak ika juga selalu jadi referensi aku masalah fotografi :D

      Delete
  3. Halo sist, membersihkan wajah dari sisa make up lebih sering bagus tidak ya? Thanks..

    ReplyDelete

Tulis komentarmu dengan bahasa yang sopan dan tinggalkan Nama/URL yaa, biar bisa langsung saya BW :)

Custom Post Signature

Custom Post  Signature